close

Bersiap Untuk Interview Kerja Bahasa Inggris

interview kerja bahasa inggris

interview kerja bahasa inggris

Interview kerja bahasa inggris merupakan sebuah momok bagi sebagian orang. Meski bahasa asing ini secara resmi diajarkan selama 6 tahun, yakni saat SMP dan SMA, tidak banyak yang menguasai bahasa ini dengan lancar. Padahal terdapat beberapa perusahaan yang akan mengadakan wawancara dalam bahasa Inggris bagi para calon pekerjanya.

Bagi banyak orang, bahasa ini terbilang sulit karena berbeda sekali dengan Bahasa Indonesia. Banyak juga yang berpendapat bahwa lingkungan di Indonesia tidak mendukung percakapan dalam bahasa Inggris, sehingga tidaklah mudah untuk berbincang dengan lancar.

Masalah lain yang ditemui di Indonesia yakni seringnya teman-teman yang mencemooh ketika ada salah satu dari kita yang mencoba berkomunikasi dengan bahasa internasional ini. Beberapa orang menganggap bahwa orang Indonesia yang berkomunikasi dengan bahasa Inggris hanya mencoba untuk pamer saja dan beberapa prasangka lainnya. Hal inilah yang membuat beberapa orang menjadi malas untuk belajar lebih tentang bagaimana berkomunikasi yang baik.

Persiapan yang Bisa Kamu Lakukan untuk Menghadapi Wawancara Kerja dalam Bahasa Inggris

Mungkin kamu sudah tidak asing dengan adanya wawancara kerja yang akan dimasukkan sebagai agenda dalam suatu penerimaan di perusahaan besar atau multinasional. Hal ini seringkali membuat banyak orang tidak siap karena kurang yakin dengan kemampuan berbahasa asing yang dimiliki. Sebagai non-native dari bahasa ini, hal tersebut tentunya adalah hal yang sangat wajar mengingat tidak seringnya kamu berkomunikasi dengan bahasa ini dalam kehidupan sehari-hari.

Namun, hal tersebut harusnya tidak menghentikan semangat kamu untuk mencapai apa yang kamu inginkan, seperti bekerja di sebuah perusahaan ternama. Nah, untuk membantu kamu, berikut adalah sejumlah persiapan yang dapat dilakukan untuk menghadapi wawancara kerja dalam bahasa inggris.

1. Gali informasi sebanyak mungkin tentang perusahaan yang dituju

Hal ini merupakan sesuatu yang penting dan ada baiknya kamu persiapkan dengan matang. Baik wawancara dalam bahasa Indonesia atau bahasa Inggris, pertanyaan ini hampir selalu keluar dalam daftar pertanyaan untuk kamu. Oleh karena itu, jangan lupa untuk melakukan pencarian sederhana terkait perusahaan yang kamu lamar. Catatlah sejumlah informasi penting tentang perusahaan tersebut.

Selain tentang perusahaan itu sendiri, ada baiknya kamu juga menyiapkan sejumlah informasi akurat tentang pekerjaan atau posisi yang kamu pilih. Untuk kedua hal ini, kamu dapat mengacu pada laman resmi milik perusahaan tersebut. Jika tidak ada, carilah informasi yang akurat. Berusahalah untuk mencari informasi dalam bahasa Inggris supaya perbendaharaan katamu lebih banyak lagi.

2. Bersikap tenang

Hal ini memang tidak mudah dilakukan karena beberapa orang dapat menjadi tidak tenang ketika dihadapkan pada situasi seperti wawancara kerja. Namun, berlatihlah untuk bersikap tenang agar semuanya menjadi lancar. Ketika kamu dihadapkan pada interview kerja bahasa Inggris, ketenangan dapat membantu kamu menjawab semua pertanyaan dengan baik. Sikap yang tenang dapat member kamu nilai plus di mata pewawancara.

3. Menggunakan  bahasa tubuh yang baik

Jika kamu sudah yakin dengan kemampuan berbahasa asing yang dimiliki, ada baiknya kamu tidak melewatkan untuk menggunakan bahasa tubuh yang baik. Hal ini dianggp perlu karena bahasa tubuh dapat memengaruhi cara penyampaian yang kamu lakukan. Ekspresi muka dan gestur tangan kamu merupakan bahasa tubuh yang paling terlihat. Cara kamu duduk pun bisa berpengaruh dengan bagaimana orang-orang melihatmu.

4. Mempersiapkan jawaban

Dalam wawancara dalam bahasa Inggris, umumnya terdapat beberapa pertanyaan retoris yang akan ditanyakan. Kamu dapat mencari tahu terlebih dahulu dan mempersiapkan sejumlah jawaban yang akan kamu berikan.

5. Berbicara dengan tempo yang lebih lambat dan gunakan kalimat singkat

Bahasa yang ada di Asia umumnya dituturkan secara cepat. Hal ini bisa saja memengaruhi cara kamu berbicara dalam bahasa Inggris. Jika kamu terbiasa berbicara dengan tempo yang cepat, cobalah untuk memperlambatnya. Selain itu, cobalah untuk menggunakan kalimat singkat setiap kali menjawab. Hal ini dapat membantumu untuk berbicara lebih jelas kepada si pewawancara.

6. Tanyakan hal-hal yang kurang jelas

Jangan ragu untuk meminta penjelasan terkait pertanyaan yang diberikan. Jika kamu merasa tidak mengerti, tanyakanlah.

Tips Melancarkan Bahasa Inggris

Melancarkan bahasa inggris kamu bukanlah hal yang sulit untuk dilakukan. Dengan niat yang sungguh-sungguh dan latihan, kamu bisa memperlancar kemampuanmu dalam berbicara. Hal yang dapat kamu lakukan pertama adalah mencari informasi apapun dalam bahasa inggris. Sebagai contoh kamu ingin mencari tahu informasi terkait posisi yang kamu lamar. Kamu dapat mencarinya dalam bahasa inggris untuk menambah kosakata kamu. (Baca: 5 Tips Bisa Membuat Kamu Jadi Lancar Ngobrol Bahasa Inggris)

Selain itu, kamu bisa mulai membiasakan dirimu sendiri untuk berbicara dalam bahasa asing ini. Kamu dapat meminta bantuan teman kamu untuk berpura-pura menjadi pewawancara yang akan mewawancara kamu. Gunakanlah bahasa inggris sebanyak mungkin saat kamu bermain peran dengan teman kamu tersebut. Yang pasti, banyaklah berlatih untuk bersiap interview kerja bahasa Inggris.

0