close

Mengenalkan Idiom Pada Anak

Mengenalkan Idiom Pada Anak

Mengenalkan Idiom Pada Anak

Mempelajari bahasa Inggris sangat menarik dan menantang. Terlebih lagi untuk anak kecil yang bahasa ibunya bukan bahasa Inggris. Mengikutsertakan anak kecil dalam pembelajaran bahasa Inggris merupakan cara kreatif untuk membuat mereka terbiasa dengan bahasa Inggris. Di dalam bahasa Inggris, anak – anak tak hanya mempelajari tenses, grammar, kosa kata, dan juga cara menulis paragraf saja, tetapi pengajar biasanya mengenalkan idiom pada anak – anak juga.

Cara Mengenalkan Idiom Pada Anak

Salah satu cara membantu anak – anak terbiasa dan kenal dengan idiom adalah dengan membiasakan anak – anak belajar bahasa Inggris. Idiom ini adalah bagian penting dan tak terpisahkan dari native English speaker. Penggunaan idiom ini dimaksudkan untuk memperindah percakapan bahasa Inggris sehari – hari. Bila anak – anak terbiasa memakai idiom saat bercakap – cakap, ini memudahkan mereka untuk bergaul dengan banyak orang. Hal ini dikarenakan idiom tak bisa diartikan secara kata per kata karena ini merupakan kalimat konotatif dan kiasan yang memiliki arti sendiri.

Saat mengenalkan idiom pada anak, Anda tak bisa melakukan hal – hal yang sama seperti pada orang dewasa. Porsi pengenalan idiom untuk anak – anak tentu saja harus diseleksi secara detail dan jangan terlalu kompleks agar anak – anak tak merasa bingung dan pusing untuk mempelajarinya. Sebaiknya pilihlah idiom yang sudah terkenal terlebih dulu atau memilih idiom yang mempunyai tema tertentu seperti idiom tentang travel, idiom tentang weather, dan lain sebagainya. Anda bisa menyeleksi beberapa idiom yang tepat untuk dipelajari oleh anak – anak.

Pilihan Idiom Untuk Anak – Anak

Untuk membantu Anda dalam memberikan pengenalan idiom pada anak – anak, Anda bisa memilih beberapa jenis idiom di bawah ini. Kalimat idiom di bawah ini sangat sederhana dan seringkali dipakai dalam percakapan sehari – hari.

Give it a shot – Kalimat idiom ini bukan berarti menembak. Tetapi, frasa ini memiliki arti mencoba. Anda bisa menerapkannya dalam kalimat. Misalnya “The homework seems hard to do, but let’s give it a shot”. Kalimat ini memiliki arti bahwa Pekerjaan rumah itu sepertinya susah, tetapi mari kita coba mengerjakannya.

Get a Kick Out of – Frasa idiom ini memiliki arti seseorang sangat menikmati sesuatu. Anda bisa menerapkanya dalam kalimat “Believe me that you’ll get a kick out of our holiday”. Kalimat ini berarti Percaya padaku, kamu akan sangat menikmati liburan kita.

Speak your mind – Frasa idiom ini memiliki arti sesuatu yang benar – benar dirasakan. Anda bisa menerapkan kalimat ini di dalam kalimat bahasa Inggris ini “The children are afraid of the ghost, they speak your mind about it”. Kalimat ini berarti anak – anak itu takut hantu, mereka benar – benar merasakannya.

Draw a Blank – Frasa ini memiliki arti mencoba mengingat – ingat sesuatu atau hal tetapi Anda tak dapat mengingatnya. Anda bisa memakai frasa idiom. Contoh di dalam kalimat : “I keep trying harder to remember the last words in that book. But, I still draw a blank”. Kalimat ini memiliki arti bahwa Saya tetap mencoba keras untuk mengingat kata terakhir di buku itu, tetapi saya tetap tak bisa mengingatnya.

Itulah beberapa jenis idiom yang bisa diperkenalkan pada anak – anak. Mengenalkan idiom pada anak harus dilakukan step by step dan dengan sabar karena anak – anak membutuhkan waktu untuk mengingat dan memahami materi idiom yang diajarkan. Semoga bermanfaat !!!

Baca juga: 8++ Idiom About Weather.

0