Menulis adalah skill yang harus dikuasai dalam bahasa Inggris. Menulis sebenarnya cukup mudah karena kalian bisa menulis apapun yang kalian inginkan. Tetapi, untuk menulis essay, artikel, ataupun karya ilmiah, kalian tetap harus memiliki kemampuan writing yang baik. Kalian harus bisa mengembangkan ide dan menulis dengan kalimat yang baik dan benar. Untuk menulis bahasa Inggris dengan baik, kalian bisa menerapkan beberapa writing tips di bawah ini. Tips di bawah ini berguna untuk meminimalkan error di dalam bahasa Inggris yang mungkin sering terjadi.
Tips Mengurangi Kesalahan dalam Menulis (Writing)
a. Menulis Semua Ide Kalian
Langkah pertama yang bisa dilakukan adalah menulis semua ide kalian. Di dalam proses menulis, ada dua tahapan yaitu tulis dan tulis. Yang kedua adalah edit dan juga edit. Kalian tidak bisa melakukan dua tahapan itu dalam satu waktu dan secara bersamaan. Kalian bisa melakukannya bergantian. Pertama adalah dengan menulis terlebih dulu setelah itu baru mengeditnya.
Grammar adalah aspek penting dalam menulis. Tetapi, saat kalian ingin menuangkan ide dalam menulis, grammar tidak akan menghambat kalian. Terkadang kalian merasa terhambat dengan fokus yang terbelah mengenai kesalahan spelling dan grammar. Hal ini akan membuat tulisan kalian hancur dan kurang baik.
Kalian harus segera menulis dengan menuangkan ide. Tuangkan semua ide dan pikiran yang ada di kepala kalian. Setelah kalian selesai menuangkan ide, baru kalian melakukan proses pengeditan dan pengecekan terhadap hasil tulisan yang kalian buat. Apakah tulisan kalian memiliki kesalahan dalam grammar, spelling, kurang lengkap, kosa kata yang salah, dan lain – lain? Kalian bisa melakukan pengecekan dengan proses skimming dan scanning.
b. Jangan Menulis dengan Terburu – Buru
Terkadang banyak orang ingin menyelesaikan suatu tulisan dengan cepat agar kalian bisa segera berhenti dan rehat sejenak. Sebenarnya ini bukan merupakan cara yang baik untuk menulis. Kalian harus mampu memberikan waktu lebih untuk diri kalian saat ingin menulis. Jangan terburu – buru dan tergesa dalam menulis.
Ini menjadi writing tips yang penting. Kalian harus memastikan bahwa semua ide yang kalian miliki tersampaikan di dalam suatu tulisan. Tetapi, kalian juga harus meminimalkan kesalahan dalam penulisan. Hal ini dikarenakan hasil tulisan kalian akan dibaca oleh banyak orang. Jadi, jangan sampai ada kesalahan dan salah ketik yang membuat orang lain bingung membaca tulisan kalian.
c. Mencetak Hasil Tulisan
Untuk memudahkan kalian dalam proses editing tulisan, kalian lebih baik mencetak hasil tulisanmu terlebih dulu. Dengan cara ini, kalian bisa membaca hasil print out tulisanmu dengan lebih mudah dan leluasa. Kalian juga bisa mencorat – corat bagian mana yang dirasa kurang tepat, salah grammar, salah ketik, dan lain – lain. Setelah itu, kalian mulai mengeditnya di komputer ataupun menulis ulang kembali bila menulis dengan cara manual. Cara ini cukup tepat untuk mengurangi kesalahan dalam menulis.
d. Mengkoreksi Tulisan Kalian pada Orang Lain
Setelah kalian mengeprint, maka kalian bisa mencari cara alternatif lainnya untuk menulis. Kalian bisa meminta bantuan dari proofreader, orang yang memiliki keahlian khusus dalam menulis bahasa Inggris. Dia bisa membantu kalian dalam mengedit tulisan agar sesuai dengan tata cara dan kaidah dalam bahasa Inggris. Tetapi, proofreader profesional biasanya menerapkan biaya untuk jasanya. Mungkin kalian akan merasa keberatan dengan hal ini. Untuk menyiasatinya, kalian bisa meminta bantuan dari orang lain atau teman untuk mengoreksi tulisan kalian.
e. Membaca
Langkah selanjutnya untuk menulis bahasa Inggris dengan baik adalah dengan sering membaca. Sebelum menjadi seorang penulis yang baik, pastinya kalian harus menjadi seorang pembaca yang baik pula. Kalian bisa membaca koran, buku, blog, ataupun media informasi lainnya agar memberikan masukan ide dan pengembangan idea. Hal ini juga berguna untuk mendapatkan referensi dalam tulis menulis. Kalian juga bisa mendapatkan tata cara dan kaidah grammar yang benar di dalam bahasa Inggris. Pastikan bahwa kalian membaca tulisan dan karya ilmiah dengan grammar yang benar agar bisa menginspirasi kalian dalam menulis.
f. Menyelesaikan Kesalahan dalam Menulis
Langkah terakhir untuk meminimalkan kesalahan dalam menulis adalah dengan menyelesaikan kesalahan – kesalahan dalam menulis yang terjadi. Mungkin saat proses editing hasil tulisan, jalian akan menjumpai banyak kesalahan. Kalian harus bisa mengoreksinya dan membenarkannya satu per satu agar tulisan tersebut diedit dengan baik dan benar tanpa adanya kesalahan satu pun yang tertinggal di hasil tulisan kalian.
(Baca juga: 6 Tips Yang Bisa Bikin Kamu Jago Writing)
Itulah tadi beberapa writing tips yang bisa dilakukan saat kalian menulis. Pastikan bahwa semuanya sudah dilalui tahap demi tahap untuk mendapatkan hasil tulisan yang baik dan bagus. Jangan segan – segan untuk berlatih menulis lebih sering. Hal ini berguna untuk meningkatkan kemampuan kalian dalam menulis. Kemampuan menulis akan ada saat kalian membiasakan diri untuk membuat tulisan.
Untuk Hari Penulis Lagi Galau