close
Liburan Ceria

Phonetic Symbol dan Contohnya dalam Bahasa Inggris

Phonetic Symbol Lengkap

Phonetic Symbol Lengkap

Pernahkah kamu penasaran kenapa “blood” dibaca “blad”? Atau “name” dibaca dengan ejaan “neim”? Alasan kenapa sebagian besar kosakata Bahasa Inggris berbeda dengan spoken words-nya adalah keberadaan phonetic symbol. Tapi sebenarnya…apa itu phonetic symbol? Simak analisis lengkap tentang phonetic symbol dan contohnya dari Kampung Inggris buat kamu di bawah ini, just check this out!

Pengertian Phonetic Symbol

Menurut kamus Cambridge, phonetic symbol adalah simbol-simbol tertentu yang menunjukkan adanya perbedaan bunyi dalam sebuah kalimat.

Kemunculan phonetic symbol ini dimulai oleh seorang ahli linguistik bahasa Inggris dan Prancis, yaitu Paul Passy. Pada awalnya, phonetic symbol muncul sebagai solusi untuk memudahkan orang-orang mempelajari bahasa baru.

Pada akhir abad 19, Paul Passy dkk akhirnya memutuskan mendirikan International Phonetic Association (IPA). Hingga saat ini, IPA terus berkontribusi dalam mengembangkan fonetik huruf di berbagai bahasa. Hal ini dilakukan supaya non-native mudah mengucapkan kosakata dalam bahasa yang dipelajarinya.

Fungsi Phonetic Symbol dalam Bahasa Inggris

Bahasa Inggris adalah salah satu bahasa yang berbeda dari segi written dan spoken-nya. Tidak seperti Bahasa Indonesia yang secara tertulis dan pengucapannya sama, bahasa Inggris cenderung berbeda.

Misalnya untuk kata “bird”, dalam ejaan bahasa Inggris, pengucapan “bird” yang benar adalah “bi:d”. Suara “r” di tengah-tengah kata tersebut dihilangkan, dan diganti dengan penekanan pada “i”.

Secara garisi besar, fungsi phonetic symbol dalam bahasa Inggris adalah untuk:

  • Mempermudah non-native dalam memahami pronunciation bahasa Inggris
  • Memperjelas perbedaan antar kata yang memiliki homophone, misalnya goat (goʊt) dan God (gʌd)

Daftar Phonetic Symbol dan Contohnya

Di bawah ini ada phonetic symbol dan contohnya, dilengkapi dengan cara membacanya. Sambil membaca, kamu bisa mempraktikkan bunyinya secara otodidak di rumah.

Short Vowel

SYMBOL PRONUNCIATION EXAMPLE
ɪ Hampir mirip seperti: sate Hymn, kit, bid, minute
e Hampir mirip seperti: ember atau bebek Bed, head, dress
ɒ A ditambah sedikit O Odd, wash, lot
ʌ Seperti ə + ɑː Mud, love, blood
ʊ Seperti ə +u Good, foot
ɜː Seperti ə + r Stir, learn, nurse, refer
æ Seperti a + e Cat, laugh, plain
ə Seperti mengucapkan: jembatan Common, standard, about

Long Vowel

SYMBOL PRONUNCIATION EXAMPLE
i ditekan Sea, machine, fleece
u ditekan Two, goose, group
ɑː a ditekan Father, start
ɔː o ditekan Law, war, north
ea ditekan Fair, various, square

Diphthong Vowel

SYMBOL PRONUNCIATION EXAMPLE
 Ei Break, face
ai High, price
əʊ Eu Show, goat
Au Now, mouth
ɔɪ Oi Boy, choice
ɪə Iye Near, here
Eye Fair, various
ʊə Ue Poor, cure

Fricatives Consonant

SYMBOL PRONUNCIATION EXAMPLE
f f ditekan Coffee, fat, fun
v v ditekan Heavy, view
Θ Tsa Author, thing
ð Dja Other, smooth
z z ditekan Zero, buzz
ʃ Syi Ship, national
ʒ Z+h Vision, pleasure
h h ditekan Whole, ahead

Plosives Consonant

SYMBOL PRONUNCIATION EXAMPLE
p p ditekan Copy, happen
b b ditekan Back, job
t t ditekan Tea, button
d d ditekan Ladder, day
k k ditekan Clock, school
g g ditekan Ghost, gay, get

Affricates Consonant

SYMBOL PRONUNCIATION EXAMPLE
Che (pengucapan tebal) Match, nature
Je (pengucapan tebal) Age, soldier

Nasals Consonant

SYMBOL PRONUNCIATION EXAMPLE
m m Sum, hammer
n n Know, funny
ŋ ng Anger, ring, sing

Approximants Consonant

SYMBOL PRONUNCIATION EXAMPLE
l l Feel, light
r r Right, sorry
j y Use, yet
w w When, wet

Perlukah Menghafal Phonetic Symbol?

Fungsi phonetic symbol memang untuk mempermudah pembelajar bahasa Inggris dari segi pronunciation. Akan tetapi berdasarkan pengalaman admin Kampung Inggris, menghafalkan keseluruhan arti phonetic symbol cukup melelahkan.

Untungnya, ada beberapa jalan pintas yang bisa kamu tempuh untuk meningkatkan kualitas pronunciation-mu! Berikut ini daftar hal yang bisa kamu lakukan:

  • Rajin mendengarkan podcast dengan pengisi suara English native speaker
  • Belajar listening menggunakan audio book (banyak yang gratis lho di internet)
  • Sering-sering menonton film Barat dengan subtitle bahasa Inggris
  • Rajin mendengarkan lagu yang penyanyinya adalah native speaker

 

Itulah penjelasan lengkap mengenai phonetic symbol dan contohnya dalam bahasa Inggris buatmu! Kalau kamu ingin pronunciation-mu makin lancar, jangan hanya menghafalkan phonetic symbol aja. Sering-seringlah berlatih listening sendiri, dan beranikan dirimu sesekali praktik speaking.

Kalau kamu nggak punya teman buat mempraktikkan ilmumu, datang langsung yuk ke Kampung Inggris Pare! As we all know, Kampung Inggris Pare adalah pusat belajar bahasa Inggris terbesar dan terbaik di Indonesia! Saat ke sini, kamu pasti dipertemukan dengan rekan sesama pelajar dari penjuru negeri!

Ingin belajar materi bahasa Inggris lain yang nggak kalah serunya? Coba kamu klik materi satu ini: Pembahasan Lengkap Tentang Part of Speech

76